Papua – Upaya pengamanan dalam rangka Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 terus ditingkatkan oleh aparat Kepolisian. Satgas Preventif Operasi Mantap Praja Cartenz II-2024 memastikan kesiapan alat-alat keamanan untuk menghadapi berbagai potensi gangguan, Minggu (29/9).
Bertempat di Kantor LO Polda Papua Tengah, dilakukan pengecekan menyeluruh terhadap perlengkapan seperti Tongkat T, Tameng, Helm, Body Protector, serta Gas Air Mata dan amunisinya.
Danton Pam Unjuk Rasa, Bripka Iwan Oktavianto, S.H., yang memimpin kegiatan tersebut, menegaskan bahwa pengecekan ini bertujuan untuk memastikan semua peralatan dalam kondisi prima dan siap pakai.
“Pengecekan alat yang dilakukan sore ini penting agar tidak ada kendala saat di lapangan. Peralatan yang rusak atau tidak lengkap bisa menghambat tugas dan menimbulkan risiko bagi personel,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya peralatan yang berfungsi dengan baik, seperti tameng dan body protector yang kokoh, sebagai perlindungan optimal bagi personel yang berhadapan dengan massa.
“Dalam situasi unjuk rasa yang dapat berubah menjadi ricuh, kesiapan peralatan seperti gas air mata sangat krusial. Alat-alat ini harus siap digunakan kapan saja,” tambahnya.
Pengecekan yang teliti terhadap peralatan juga dinilai mampu mengurangi potensi kesalahan operasional di lapangan.
“Gas air mata yang bocor atau alat yang tidak bekerja sesuai fungsinya bisa menimbulkan masalah serius di tengah massa. Dengan peralatan yang sudah dipastikan aman dan berfungsi baik, personel lebih percaya diri dalam menjalankan tugasnya,” kata Bripka Iwan.
Kesiapan ini menjadi kunci dalam menghadapi berbagai skenario darurat yang mungkin terjadi selama masa kampanye dan pemungutan suara. Pengamanan yang dilakukan di Papua Tengah diharapkan mampu menjamin jalannya Pilkada dengan aman dan damai.[rd]
No Comments