Home Polsek Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah, Polsek Citak Mitak Laksanakan Patroli Dialogis
Polsek

Tingkatkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah, Polsek Citak Mitak Laksanakan Patroli Dialogis

Share
Share

Papua – Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap aman dan kondusif di awal tahun 2026, Polsek Citak Mitak secara rutin melaksanakan patroli dialogis di wilayah hukumnya. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Citak Mitak, Ipda Imam Bukhori, S.H., pada Selasa (20/01/2026).

Dalam pelaksanaan patroli dialogis tersebut, Kapolsek Citak Mitak bersama personel menyisir sejumlah titik keramaian serta permukiman warga. Berbeda dengan patroli rutin pada umumnya, patroli dialogis ini mengedepankan pendekatan humanis dengan cara menyambangi warga secara langsung untuk mendengarkan keluhan, masukan, maupun aspirasi masyarakat terkait situasi keamanan di lingkungan mereka.

Selain melakukan pemantauan situasi kamtibmas, personel Polsek Citak Mitak juga memberikan imbauan dan edukasi kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kerukunan antarwarga serta tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas kebenarannya.

Kehadiran personel kepolisian tersebut mendapat sambutan positif dari masyarakat. Warga mengapresiasi patroli dialogis yang dilakukan dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara rutin demi menjaga keamanan dan kenyamanan lingkungan.

Kapolsek Citak Mitak, Ipda Imam Bukhori, S.H., menyampaikan bahwa kehadiran Polri di tengah masyarakat bertujuan untuk membangun sinergi serta memberikan rasa aman kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa Polri selalu hadir untuk masyarakat. Melalui patroli dialogis ini, kami mengajak warga untuk bersama-sama menjaga lingkungan dari potensi gangguan kamtibmas dan tindak kriminalitas,” ujarnya.

Hingga patroli berakhir, situasi di wilayah hukum Polsek Citak Mitak terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kegiatan patroli dialogis ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Citak Mitak dalam memberikan pelayanan, perlindungan, dan pengayoman secara maksimal kepada masyarakat.(rd)

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stey Sosmed

Update Nasional

Berita Olahraga

Berita Kapolri

Divisi Humas

Seputar Polda

Berita Polres

Info Polsek

Berita Satwa

Info Seleb

Kriminal Terkini

Berita Narkoba

Ragam News