Home Satgas Masyarakat Tembagapura Komitmen Dukung Aparat Jaga Natal dan Pergantian Tahun tetap Aman
Satgas

Masyarakat Tembagapura Komitmen Dukung Aparat Jaga Natal dan Pergantian Tahun tetap Aman

Share
Share

Papua – Masyarakat Tembagapura berkomitmen senantiasa menjaga keamanan, khususnya menjelang perayaan Natal dan pergantian tahun.

Hal itu ditegaskan tokoh masyarakat Tembagapura, Derek Alom Senin (15/12/2025) siang.

Derek Alom menegaskan masyarakat Distrik Kimbeli Distrik Tembagapura, Mimika, Papua Tengah tegas mendukung sepenuhnya aparat keamanan dalam menjaga keamanan wilayah agar perayaan natal berlangsung aman dan damai.

“Kita ingin merayakan Natal dan tahun baru dengan aman dan damai, kita berkaca pada serangkaian kejadian gangguan keamanan di tahun 2017 masyarakat jadi susah dan mengungsi dan kita tidak mau terulang kembali,” kata Derek Alom seperti dalam keterangan tertulisnya Senin (15/12/2025).

Derek Alom juga meminta masyarakat khususnya di Tembagapura untuk tidak mudah terprovokasi dengan ajakan yang bisa mengganggu keamanan.

“Masyarakat tidak boleh mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang ingin mengacaukan daerah ini. Kita ingin merayakan Natal dan tahun baru dengan aman dan damai,” tegasnya.

Derek juga menekankan kedamaian merupakan gerbang pembangunan serta kemajuan satu daerah sehingga masyarakat harus aktif mendukung terwujudnya keamanan wilayah.

“Maka dengan demikian kami masyarakat Mimika dari Pesisir hingga gunung siap dukung aparat untuk menjaga keamanan. Kami juga selaku tokoh mengajak seluruh masyarakat mendukung dan menjaga keamanan agar Kabupaten Mimika tetap aman dan damai mulai dari daerah pesisir sampe Tembagapura serta wilayah pedalaman lainnya,” tandas Derek Alom.(rd)

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stey Sosmed

Update Nasional

Berita Olahraga

Berita Kapolri

Divisi Humas

Seputar Polda

Berita Polres

Info Polsek

Berita Satwa

Info Seleb

Kriminal Terkini

Berita Narkoba

Ragam News