Home Cartenz Operasi Zebra Cartenz 2025 Memasuki Hari Kelima, Penindakan Tilang Mulai Diperketat
Cartenz

Operasi Zebra Cartenz 2025 Memasuki Hari Kelima, Penindakan Tilang Mulai Diperketat

Share
Share

Papua – Operasi Zebra Cartenz 2025 yang digelar Polda Papua resmi memasuki hari kelima. Setelah empat hari fokus pada kegiatan preemtif dan preventif, jajaran kepolisian kini mulai melakukan penegakan hukum secara tegas, termasuk penindakan tilang terhadap pelanggaran lalu lintas.

Kegiatan hari ini diawali dengan doa bersama, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian APP oleh AKP Novilus Yoku, yang menegaskan bahwa personel telah memasuki fase penindakan terhadap sejumlah prioritas pelanggaran.

“Hari ini kita mulai melaksanakan tindakan tilang, terutama pada delapan prioritas pelanggaran. Namun edukasi tetap berjalan bersamaan,” ujar AKP Novilus Yoku.

Ia menjelaskan, sejak hari pertama operasi, petugas lebih banyak mengedepankan edukasi, imbauan, dan penjagaan di sejumlah titik keramaian maupun lokasi rawan kecelakaan. Meski penindakan mulai dilakukan, pembinaan tetap menjadi fokus utama, salah satunya melalui pembagian brosur dan leaflet keselamatan kepada pengendara.

AKP Novilus Yoku juga berharap kesadaran masyarakat dapat meningkat, sehingga jumlah pelanggaran menurun signifikan saat memasuki tahap kedua Operasi Zebra Cartenz yang dijadwalkan dimulai pada 24 November 2025.

“Kita berharap angka pelanggaran menurun setelah masyarakat mendapatkan pembinaan intensif di tahap awal operasi,” tambahnya.

Data Penegakan Hukum Hari Kelima Berdasarkan laporan resmi dari lapangan, terjadi peningkatan aktivitas penindakan pada hari kelima, dengan rincian sebagai berikut:

Total Tilang: 10 pengendara
Roda dua (R2): 10
Roda empat (R4): 0

Total Teguran: 137 pengendara
Teguran tertulis: 32
Teguran lisan: 105.(rd)

Share

Leave a comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Stey Sosmed

Update Nasional

Berita Olahraga

Berita Kapolri

Divisi Humas

Seputar Polda

Berita Polres

Info Polsek

Berita Satwa

Info Seleb

Kriminal Terkini

Berita Narkoba

Ragam News